Gerak Cepat, Tim Gabungan BPBD dan Lanal Simeulue Atasi Kebakaran di Pemukiman Padat Penduduk

    Gerak Cepat, Tim Gabungan BPBD dan Lanal Simeulue Atasi Kebakaran di Pemukiman Padat Penduduk

    TNI AL, Simeulue, - Tim Gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Simeulue dan Pangkalan TNI AL Simeulue atasi kebakaran di pemukiman padat penduduk Desa Suka Jaya, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue, Minggu (24/09/2023).

    Menurut kesaksian dari Kepala Desa Suka Jaya, kobaran api diperkirakan berawal terjadi pukul 03.20 WIB. Menerima laporan tersebut, Tim Gabungan BPBD bersama Lanal Simeulue segera menuju lokasi untuk melakukan penanggulangan kebakaran, dan pukul 07.45 WIB, api berhasil dipadamkan tanpa menimbulkan korban jiwa, namun dampak bencana yang diakibatkan oleh kebakaran tersebut kurang lebih 23 unit ruko/rumah terbakar dan 5 unit rumah dirusak guna antisipsi agar api tidak semakin meluas.

    Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Letkol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, M.Tr.Opsla., menerangkan selain memerintahkan Tim Pemadam Kebakaran Lanal Simeulue untuk aksi penanggulangan juga memerintahkan Tim Balai Pengobatan Lanal Simeulue untuk mendirikan Posko Bantuan Kesehatan di wilayah yang terdampak bencana kebakaran.

    (Pen Lanal Simeulue)

    tni al mata sosial jni nkri
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT TNI Ke-78, Lanal Simeulue Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Meriahkan Rangkaian HUT Ke-78 TNI Tahun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri  Dipimpin Menko PMK
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Ikuti Kami